paket pulau pramuka
—
Selasa, 05 Mei 2015
—
Add Comment
—
pulau seribu

Pulau pramuka bukan berarti anda akan melakukan kegiatan pramuka di tempat ini. Pulau pramuka merupakan salah satu pulau yang terletak di gugusan pulau kepulauan seribu. Anda bisa menemukan tempat untuk pendidikan fauna, yaitu mengenai pelestarian dari penyu sisik. Pernahkah anda mendengar mengenai penyu sisik? Penyu sisik merupakan satwa yang jumlahnya terbilang sangat sedikit di dunia ini, sehingga terancam punah. Berkunjung ke pulau pramuka akan menjadi pengalaman menarik yang tidak terlupakan bagi anda.
Apa menariknya pulau pramuka dibanding pulau pulau yang ada di gugusan kepulauan seribu yang lain?
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, di pulau pramuka anda bisa memiliki kesempatan untuk bertemu langsung dengan penyu sisik yang jumlahnya mulai sangat sedikit ini. Anda bahkan bisa saja bermain maupun berfoto bersama dengan penyu tersebut. Selain penyu, pemandangan di pulau pramuka ini juga cukup memukau. Alam yang indah, tidak ketinggalan alam bawah laut yang sangat menggoda, pastinya tidak akan anda lewatkan. Anda bisa menyelam, snorkeling atau diving untuk secara langsung melihat indahnya alam bawah laut dari perairan di sekitar pulau pramuka ini.
Pilihan paket pulau pramuka
Terdapat banyak pilihan paket pulau pramuka yang bisa anda pilih. Seperti juga yang ditawarkan pada paket pulau tidung murah, pilihan yang terdapat di paket pulau pramuka ini juga tergolong terjangkau. Harga untuk paket lengkap selama 3 hari dan 2 malam, bisa didapatkan dengan harga yang bervariasi mulai dari 470 ribu rupiah hingga satu juta lima ratus ribu rupiah untuk setiap orangnya. Sedangkan untuk paket pulau pramuka yang lengkap selama 2 hari 1 malam, harga bisa bervariasi mulai dari 300 ribu rupiah hingga mencapai 750 ribu rupiah. Harga tersebut bergantung dari jumlah orang yang akan berlibur. Semakin banyak orang yang berlibur akan semakin murah harga yang ditetapkan.
Paket pulau pramuka biasanya telah mencakup berbagai fasilitas seperti misalnya transportasi pulang pergi dari pelabuhan muara angke ke pulau pramuka dan juga sebaliknya yaitu dari pulau pramuka ke pelabuhan muara angke. Tentunya tidak lupa fasilitas menginap yang biasanya telah termasuk di dalamnya pendingin udara atau AC dan juga televisi. Makan juga termasuk dalam paket pulau pramuka ini sehingga anda tidak perlu khawatir mengenai makanan yang akan anda makan nantinya. Untuk sarana lain, akan disediakan peralatan seperti peralatan untuk snorkeling yang lengkap untuk setiap orang.
Akan juga disediakan guide yang akan membantu anda dalam berlibur di daerah pulau pramuka ini. Anda juga bisa menggunakan kapal jelajah pulau untuk penggunaan satu hari berwisata di daerah pulau lain serta melakukan penjelajahan dan snorkeling di pulau pulau sekitar dari pulau pramuka ini antara lain pulau air, pulau semak daun dan juga pulau karya. Anda juga akan memiliki kesempatan untuk berwisata ke tempat penangkaran hiu dan juga penyu, menarik bukan? atau anda bisa mencoba paket pulau tidung murah
0 Response to "paket pulau pramuka"